Diminati Juventus dan Man United, Raul Jimenez Dibandrol Cuma 320 Miliar

Diminati Juventus dan Man United, Raul Jimenez Dibandrol Cuma 320 Miliar

Manchester United mendapatkan dorongan besar dalam upaya transfer mereka untuk Raul Jimenez dengan Wolves menurunkan harga yang diminta untuk bomber mereka menjadi hanya £18 juta atau sekitar 320 miliar rupiah.

Klub Midlands sadar bahwa mereka kesulitan untuk mempertahankan penyerang Meksiko mereka ketika pasar transfer dibuka kembali dengan banyak klub yang tertarik atas jasanya.
United dikabarkan sebagai salah satu pihak yang tertarik – tetapi mereka menghadapi persaingan dari klub top lain seperti Juventus yang juga meminatinya.

Dan menurut TuttoJuve, Wolves bisa meminta sekitar £18 juta untuk striker tajam mereka, meskipun klub membayar rekor transfer klub senilai £32 juta saat mereka mempermanenkan masa pinjamannya dari Benfica pada musim panas lalu.

Jimenez, 29 tahun, telah mencetak 39 gol untuk tim Molineux dalam 88 penampilan, dengan 22 gol musim ini.

Bos Manchester United melihat Jimenez sebagai penyerang yang ideal untuk didatangkan dan mengisi kekosongan yang ditinggalkan oleh kepergian Romelu Lukaku musim panas lalu.
Pinjaman striker Nigeria Odion Ighalo telah diperpanjang sampai Januari 2021 minggu ini tetapi Ole Gunnar Solskjaer dikabarkan siap mengambil kesempatan untuk mendaratkan Jimenez yang tersedia dengan harga murah.

Terlebih target bos Norwegia lainnya, yakni Timo Werner (RB Lipzig) dan Moussa Dembele (Lyon), akan menelan biaya transfer lebih besar sekitar £60 juta.
Laporan lain mengklaim bahwa Juventus bersiap untuk menyaingi Setan Merah untuk mendapatkan tanda tangannya – saat mereka ingin mencari pengganti bagi penyerang senior Gonzalo Higuain.

Meski di sisi lain juara Italia juga memiliki minat pada penyerang Manchester City dan timnas Brasil, Gabriel Jesus.

Jimenez baru-baru ini mengakui bahwa dia “terbuka untuk segalanya” dan bahwa kepindahan ke Real Madrid atau Barcelona akan menarik baginya karena bisnisnya yang belum selesai di

Spanyol tetapi ayahnya bersikeras tidak ada peluang konkret untuk beralih klub pada musim panas ini.

Jimenez Snr mengatakan kepada outlet media Meksiko Medio Tiempo, “Raul selalu mengatakan demikian, bahwa ketertarikan dari klub top adalah sesuatu yang sesuatu yang sangat menarik.”
“Dia sangat senang dengan timnya saat ini, mudah-mudahan bisa menembus posisi Liga Champions dan bermain di kompetisi Eropa untuk saat ini.”

Jimenez masih memiliki tiga tahun lagi untuk menjalankan kontraknya di Wolves, yang berarti klub tidak berada dalam tekanan untuk menjualnya di bursa transfer musim panas ii. Namun, jika mereka memutuskan untuk menguangkan, mereka harus mengantri pengganti yang sepadan.

Laporan menyebutkan bahwa striker Benfica dan timnas Brasil Carlos Vinicius masuk dalam radar Wolves – tetapi pihak Portugal tampaknya tidak mau bernegosiasi di bawah klausul rilis £89 juta untuk pemain mereka yang juga menjadi target Setan Merah.